Rabu, 20 Desember 2017

LIRIK FOR LIFE - EXO (Romanization + Mp3)

Desember 20, 2017 0 Comments


Romanization
[Baekhyun] Cheonsaui eolgullo
Naegero watdeon miseuteori neoran ongi
[Chanyeol] Ne gyeote meomulmyeo
Neol saranghal geu han saram narani
[Suho] Chuun gyeoul achimdo
Jogeum oeroun jeonyeokdo urin yeogi hamkkera
[D.O] Eodumeun neoran bicheuro bakkwieo
Tonight mideul su eoptneun gijeok
[Chen] Oneul neoreul kkok ango
Giving you my heart and soul
Neon salmui jeonbuya For Life
[Xiumin] Dasi taeeonandaedo nan neo animyeon an doel iyu
[Chanyeol] Cheon gaeui maldo bujokhal deuthae For Life
[Chen] Jichigo himdeul ttae
Gidaego sipeun keun saram dwae bolge
[Lay] Eoril jeok kkumkkudeon
Seonmul gadeukhan Christmas Tree gateun sarami
[Kai] Salmiran gin hamoni
Geu ane nogeun uriga deo areumdawojige
[Xiumin] Chimmugeun neoran [Sehun] Chimmugeun neoran
[Xiumin] Noraero bakkwieo Tonight [Sehun] Noraero Tonight
[Xiumin / Sehun] Nan pyeongsaeng deutgo sipeo
[D.O] Oneul neoreul kkok ango
Giving you my heart and soul
Neon salmui jeonbuya For Life
[Baekhyun] Oh dasi taeeonandaedo
Nan neo animyeon an doel iyu
[Suho] Pyeongsaengeul neoman barabogopa
[D.O] Modeun ge swipjin anhgetji
Jikyeojul geoya For Life
[Chen] This Love This Love
Yeongwonhi kkeutnaji anha
[Baekhyun] Oh Never gonna let you go
Giving you my heart and soul
Neon salmui jeonbuya For Life
[Suho] Oh dasi taeeonandaedo
Nan neo animyeon an doel iyu
[Lay] Pyeongsaengeul neoman barabogopa
[D.O] Na pyeongsaeng neoman barabogopa For Life
61fangirls juga menyediakan lirik dalam bentuk srt. Mungkin ini berguna untuk karaokean :)
Silahkan klik disini saja

Review Drama Mad Dog (2017)

Desember 20, 2017 1 Comments

 Drama: Mad Dog

Revised romanization: Maedeudok

Hangul: 매드독

Director: Hwang Ui-Kyung

Writer: Kim Soo-Jin
Network: KBS2
Episodes: 16
 Release Date: October 11 - November 30, 2017
Runtime: Weds. & Thurs. 22:00
Country: South Korea


Sinopsis 
Drama ini berkisah tentang warna-warni kehidupan di korea salah satunya yaitu penipuan asuransi. Dimulai dengan seorang mantan manajer pemeriksa klaim asuransi jiwa yang merasa janggal dengan kematian sang istri dan anaknya akibat tragedi pesawat terbang. Selama dua tahun, dia telah mendirikan sebuah jasa pemeriksa klaim asuransi ilegal yang bernama Mad Dog yang beranggotakan empat orang. Dengan itu, dia  dan timnya terus berusaha mencari tau akar dari jatuhnya pesawat tersebut yang kabarnya adalah tindakan bunuh diri dari seorang kopilot.  Hingga akhirnya dia bertemu dengan seorang arsitek yang ternyata adalah penipu jenius dari jerman, dan ternyata dia juga salah satu keluarga korban dari insiden jatuhnya pesawat 2 tahun silam itu. Tetapi mereka memiliki perbedaan pendapat tentang siapa pelaku  jatuhnya pesawat tersebut. Pergerakan semakin menegang saat mereka bersaing memperebutkan siapa yang terlebih dahulu menemukan pelaku sesungguhnya.

Review 

⃞  Dari segi cerita
Menurut saya pribadi, genre drama ini bisa dibilang, criminal, action, sedikit ada bumbu comedy dan romancenya. Drama ini cocok banget kalau ditonton bersama, karena kontennya tidak terlalu dewasa, mungkin bagi para pencinta drama tidak akan menemukan the high point of dramas. Tapi saya akui setiap episode drama ini sangat membuat saya penasaran tentang apa yang terjadi setelahnya. Buat yang suka sama drama korea tapi lagi gak ingin baper sama kisah cinta, drama ini recomended banget. Unsur criminal yang dibawakan cukup memikat hati penonton. Dan salah satu yang membuat saya kepo di episode selanjutnya adalah kisah cinta salah satu anggota mad dog dengan penipu jenius itu, gaya mereka yang terlihat membenci satu sama lain tapi saling memendam perasaan suka, membuat saya tersenyum sendiri. 

  Dari segi karakter tokoh
Choi Kang Woo yang diperankan oleh Yoo Ji-Tae
Disini dia berperan sebagai mantan manajer pemeriksa klaim asuransi jiwa terbesar di Korea. Karakter dia yang tegas dan tidak pantang menyerah sangat menginspirasi saya. Kekuatan dan kerja keras dia untuk mengungkap kebenaran salah satunya. Dia sangat tanggap dan teliti, bisa dibilang dia adalah otak dan naluri yang tajam. Pikiran politik dia keren banget dan banyak hal yang tak terduga yang dia lakukan, bahkan saya pernah menyalahkan dia dan marah-marah karena dia kalah cepat dari peran antagonisnya, eh ternyata dijadiin flashback. Pokoknya banyak banget yang bikin greget.

Kim Min Joon yang diperankan oleh Woo Do-Hwan
Saya mulai terpikat dengan dia saat melihat drama save me, sebenarnya karakter dia gak banyak berubah didrama ini, sikap pantang menyerah dan pemberani masih ada didrama ini. Cuman disini dia berperan sebagai penipu jenius dari jerman. Saya sedang jatuh cinta dengan karakter dia disini, sangat tidak mengecewakan. Jenius, tampan, tanggap dan sangat teliti. Apalagi saya sangat terpikat dengan dia karena berbicara bahasa jerman dengan fasih. Gaya malu malu kucing dia saat menyukai orang lain juga sangat lucu dan membuat penontonnya ikut tersipu. Menurut saya karakter dia yang paling unik disini karena saat memakai kacamata dia akan menjadi orang yang berbeda 180 derajat

Jang Ha Ri diperankan oleh Ryu Hwa-Young 
Perempuan ini sudah menarik perhatian saya sejak drama Age Of Youth season 1. Gayanya yang seksi membuat saya mengingat kharismanya. Di drama ini dia juga kerap memikat beberapa pria untuk melancarkan misinya. Karakter dia disini sangat menginspirasi kaum hawa. Meskipun seorang wanita dia tetap kuat dan tegar. Dia juga sangat pemberani dan pantang menyerah. Selain itu dia adalah anggota perempuan mad dog satu satunya dan terpikat pada Kim Min Joon.

Park Son Jung diperankan oleh Jo Jae-Yun
Sepertinya wajah orang ini sangat tidak asing diamata pecinta kdrama. Dia sering sekali menjadi peran pendukung di berbagai drama. Karakter dia yang bisa terlihat jahat dan baik memang menyita perhatian para sutradara. Tetapi kali ini kita menjumpai dia dengan peran protagonis yang pemberani, kerja keras dan menguasai IT. Diceritakan dia adalah mantan narapidana yang terkenal, maka dia sedikit tidak takut untuk menjelajahi dunia kriminal lagi.

On Noo Ri diperankan oleh Kim Hye-Seong
Oppa yang satu ini bener bener memikat saya, wajahnya masih telihat sangat imut tapi dia udah mau jadi ahjussi. Saya sangat tertarik dengan berbagai peran yang  cerdas dalam menjalankan IT, salah satunya dia. Disini dia berperan jadi Pentium, anak seorang kepala jaksa tetapi ayahnya malu untuk membanggakan dia didepan publik. Padahal kemampuan IT dia sangat bagus. Dia sangat setia kepada Mad dog meskipun berulangkali ayahnya mengancam dia untuk meninggalkan mad dog.

Cha Hong Joo diperankan oleh Hong Soo-Hyun
Direktur eklusif asuransi jiwa terbesar dikorea. Karakter dia cukup membuat saya bingung, sebenarnya mengapa dia melakukan ini (kalau kalian udah tamat pasti tau ini yang saya maksud apa). Dia sudah dianggap keluarga oleh Choi Kang Woo tapi setelah 2 tahun hubungan mereka merenggang menjadi permusuhan karena sedikit demi sedikit kebenaran tentang dia terungkap. Persaingan mereka sedikit membuat penonton dilema. Karena setiap Hong Joo akan menyerang Choi Kang Woo dia  seperti plin plan untuk melakukan atau tidak, karena dia memiliki perasaan pada Choi Kang Woo.

Bagaimana kdrama lovers sudah tamat membaca apa yang saya tulis diatas. Saya sudah menjelaskan betapa serunya drama ini. Banyak banget kisah kisah unik korea yang belum kita ketahui. Disini kriminal dan politiknya patut diacungi jempol. Banyak instansi pemerintah korea yang terlibat dan menambah wawasan kita. Bahkan saat menonton drama ini saya sering bilang “oh jadi ini itu bisa ya nyambung ke ini, gak nyangka” kadang hal yang belum kita ketahui itu bisa kita temukan di drama korea. That’s right?. Dengan konflik konflik yang baru dan saling berhubunga membuat penonton semakin semangat menontonya, seiring berjalan waktu bukti-bukti kecurangan mulai terbuka. Sedikit infonya, di episode pertamanya itu udah seru banget dan bikin kepo sama kelanjutannya, tapi diepisode kedua sedikit down buat nonton eh diakhir episode nya malah bikin penasaran. Dan lama lama nagih. Akhirnya diepisode terkahir aku mulai sedikit kesal padahal kurang 20 menit lagi, udah episode terakhir kok masih gini, loh kok ini diambil sama ini, loh kan wajah mereka jadi kecewa, kok ngeselin sih ini. Dan ternyata endingnya... Udah ditonton aja bener bener recommended ngisi liburan

FYI, saya nulis review berdasarkan pengalaman saya sendiri setelah menamatkan drama 16 episode ini. Hanya informasi produksi yang saya ambil dari website lain seperti tokoh, jumlah episode, jam tayang, dan saluran yang menayangkan. Untuk sinopsis dan review cerita dan karakter, murni dari kesimpulan dan pendapat saya sendiri. Jadi mohon tidak di reedit dan dishare tanpa credit.

Cr cast Asianwiki